Wilispost.com-Bagi para pencinta alam yang ingin merasakan sensasi berkemah di tengah hutan pinus yang sejuk serta rindang. Sambil menikmati keindahan sunset dan sunrise. Cobalah berkunjung ke Mawar Camp Semarang.

Mawar Camp sangat sempurna untuk memadukan petualangan, rekreasi keluarga dan keindahan alam. Tempat ini cocok untuk quality time bersama teman- teman atau keluarga sembari menikmati nuansa malam di alam terbuka.

Daya Tarik Mawar Camp  

Daya tarik yang akan dijumpai di tempat wisata satu ini ialah:

Tempat Camping yang Mengesankan

Mawar Camp merupakan basecamp pendakian Gunung Ungaran. Dan tempat itu juga menjadi titik pertama pada pendakian Gunung Ungaran.

Untuk Anda yang tidak mau mendaki Gunung Ungaran, Mawar Camp bisa menjadi lokasi berkemah dengan udara pegunungan yang asri nan sejuk. 

Menampilkan Pemandangan Unik Kota Pada Malam Hari 

Area camping ini menghadirkan indahnya pemandangan kota dengan kerlap-kerlip lampu di malam hari.

Mempunyai Fasilitas Lengkap

Fasilitas di tempat wisata ini termasuk lengkap. Seperti area parkir luas,warung minuman dan makanan, penjual kayu bakar, toilet, aliran listrik, musala dan lain lain.

Selain itu Anda tidak perlu cemas dengan peralatan berkemah. Jika tidak ingin membawa sendiri, peralatan outdoor atau tenda bisa di sewa dari pengelola wisata setempat.

Lokasi dan Tiket

Lokasi terletak: Di Jalan Goa Jepang Km 5 Sidomukti, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah.

Harga tiket masuk: Rp15.000. Tiket dapat berubah setiap waktu.

Peraturan Mawar Camp yang Harus Dipatuhi

Untuk pecinta alam yang akan berkemah ada beberapa peraturan yang harus ditaati yaitu:

  • Wajib registrasi atau mendaftar kedatangan
  • Saling Menjaga privasi antar pengunjung dan Menjaga kebersihan
  • Dilarang keras mengkonsumsi narkoba dan minum-minuman keras atau mengonsumsi narkoba
  • Mematuhi jam malam, pukul 22.30 WIB
  • Tidak meninggalkan barang berharga di dalam tenda serta menjaga barang bawaan.
  • Tidak boleh melakukan vandalisme dan harus menjaga sopan santun.
  • Tidak diizinkan membawa hewan yang bisa mengganggu kenyamanan orang lain
  • Segera melapor ke petugas jika ada hal-hal yang tidak baik dan tidak boleh mendirikan tenda dibawah pohon ketika musim angin badai.

Mawar Camp semarang merupakan surga kecil di Bandungan pagi para pecinta alam yang dapat memberikan pengalaman tak terlupakan. Jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi pesona tempat wisata tersebut. 

 

 

Share.