Serang – Memasuki hari ke-12 Ramadhan 1446 H/2025 M, Pemerintah Desa Sindangheula menggelar Gebyar Ramadhan dengan berbagai lomba islami. Kegiatan ini menghadirkan kompetisi seperti lomba adzan, Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ), Tahfizh Qur’an, Pidato Dakwah Cilik (Pildacil), dan lomba sholawat.
Gebyar Ramadhan berlangsung selama sepekan, dimulai pada Rabu, 12 Maret hingga Senin, 17 Maret 2025. Acara ini bertempat di Panggung Wisata depan Bendungan Sindangheula, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, Banten.
Hari pertama kegiatan diawali dengan lomba adzan, yang sekaligus menjadi pembuka resmi acara oleh Kepala Desa Sindangheula, Suheli.
Baca Juga:
Tahun ini, Gebyar Ramadhan menghadirkan lima cabang perlombaan dengan total 43 peserta dari berbagai kalangan, termasuk santri, pelajar, dan masyarakat umum. Rinciannya, 25 peserta anak-anak dan 18 peserta remaja turut serta dalam ajang ini.
Kepala Desa Sindangheula, Suheli, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjalin ukhuwah islamiyah, mencetak generasi Qur’ani yang berkualitas dan berakhlakul karimah, melatih mentalitas, mengasah kemampuan, meningkatkan semangat belajar, serta mensyiarkan agama Islam.
Dengan adanya Gebyar Ramadhan ini, diharapkan semangat keislaman di kalangan masyarakat semakin meningkat serta melahirkan generasi muda yang unggul dalam bidang keagamaan. (her)