Close Menu
Wilispost.com
  • Home
  • Baca Cepat
  • Login
Facebook X (Twitter) Instagram
Wilispost.com
  • Home
  • Baca Cepat
  • Login
Wilispost.com
Beranda » 5 Destinasi Hits di Bandung 2025 yang Wajib Masuk Konten TikTok Kamu!
Travel

5 Destinasi Hits di Bandung 2025 yang Wajib Masuk Konten TikTok Kamu!

Arsinta FadilahBy Arsinta FadilahKamis, 17 April 2025 14:25 WIBUpdated:Kamis, 17 April 2025 14:30 WIB4 Mins Read
Facebook Twitter WhatsApp Copy Link
Rekomendasi 5 tempat wisata di Bandung tahun 2025 yang lagi viral! Salah satunya yaitu Barusen Hills Ciwidey Cocok untuk liburan seru, foto Instagramable, dan konten Tik Tok kekinian. (Foto: Sumber Tagar.id)
Share
Facebook Twitter WhatsApp Copy Link

Wilispost.com – Bandung terus memancarkan pesonanya sebagai salah satu kota wisata favorit di Indonesia, terutama di tahun 2025. Udara sejuk, lanskap pegunungan yang menawan, serta banyaknya tempat wisata yang Instagramable menjadikan kota ini magnet kuat bagi para konten kreator, khususnya TikTokers.

Tak heran jika banyak wisata baru di Bandung yang langsung viral di media sosial karena keunikannya. Bagi kamu yang sedang merencanakan liburan atau hunting konten kekinian, berikut lima destinasi wisata Bandung 2025 yang sudah ramai diperbincangkan dan siap bikin feed kamu makin aesthetic!

1. Nimo Highland Pangalengan Menyatu dengan Alam di Atas Awan

📌

Baca Juga:

Klenteng Sam Poo Kong Semarang Yuk Ikuti Jejak Sejarah Laksamana Cheng Ho
Klenteng Sam Poo Kong Semarang Yuk Ikuti Jejak Sejarah Laksamana Cheng Ho
Travel 14 Jan 2025
Danau Toba, Rekomendasi Tempat Wisata Sumatera Utara yang Wajib Dicoba!
Danau Toba, Rekomendasi Tempat Wisata Sumatera Utara yang Wajib Dicoba!
Travel 11 Feb 2025
Intip Pesona The Ranch Cisarua Puncak Tempat Liburan yang Memanjakan Semua Usia
Intip Pesona The Ranch Cisarua Puncak Tempat Liburan yang Memanjakan Semua Usia
Travel 23 Jan 2025

Terletak di kawasan pegunungan Nini Mountain, Nimo Highland kini jadi destinasi paling diburu di Bandung Selatan. Pemandangan alam yang memukau dari ketinggian serta jembatan kaca yang membentang jadi spot andalan untuk konten TikTok viral.

Dengan tiket masuk seharga Rp30.000, pengunjung bisa menikmati sensasi nongkrong di cafe outdoor dengan view pegunungan yang luar biasa. Tempat ini cocok banget untuk kamu yang ingin healing sambil mempercantik galeri media sosial.

Lokasi: Banjarsari, Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat

2. The Lodge Maribaya Wisata Alam dan Wahana Ekstrem Kekinian

Ingin liburan yang memacu adrenalin sambil tetap estetik? The Lodge Maribaya jawabannya. Dikelilingi hutan pinus yang rindang, tempat ini menawarkan pengalaman naik sepeda gantung (zip bike), sky tree, valley swing, hingga sensasi naik balon udara panas.

Tak hanya seru, setiap sudut di sini juga sangat Instagramable. Dengan harga tiket sekitar Rp65.000, kamu bisa bebas eksplor wahana seru dan mengabadikannya dalam bentuk video atau foto yang dijamin auto-viral.

Lokasi: Jalan Maribaya, Cibodas, Lembang, Bandung Barat

3. Sarae Hills Satu Lokasi, Banyak Spot Instagramable

Sarae Hills hadir sebagai salah satu kawasan wisata tematik paling menarik di Bandung tahun 2025. Terletak di dataran tinggi Lembang, tempat ini menyuguhkan berbagai spot kekinian yang cocok untuk konten media sosial.

Di Sarae Hills, kamu bisa mengunjungi setidaknya delapan area dengan karakteristik berbeda. Mulai dari Wow Sarae Hills yang menyuguhkan landmark dunia, D’Dieuland dengan nuansa kastil ala negeri dongeng, hingga Lereng Anteng Panoramic yang terkenal dengan saung transparannya yang menawarkan pemandangan lembah menawan.

Kamu juga bisa bersantai di Dago Bakery, mencicipi aneka kuliner di De Blankon, hingga menikmati nuansa senja di Sudut Pandang dan Cakrawala Sparkling Nature Restaurant. Kombinasi kuliner dan panorama alam ini sangat cocok untuk konten reels atau vlog liburan.

Lokasi: Jalan Pagermaneuh, Lembang, Bandung Barat

Tiket Masuk: Bervariasi tergantung spot, beberapa area menerapkan sistem tiket terpisah

4. Barusen Hills Ciwidey Surga Foto dan Rekreasi Keluarga

Beralih ke kawasan Ciwidey, Barusen Hills menawarkan konsep wisata keluarga yang memadukan taman, kolam renang mini, dan spot foto bertema romantis dan natural. Suasananya sejuk khas pegunungan membuatnya ideal untuk healing atau sekadar piknik santai.

Spot favorit pengunjung antara lain taman bunga berbentuk hati, rumah Belanda, dan jembatan cinta yang jadi tempat foto andalan para pasangan muda. Ada juga waterboom mini yang begitu disenangi anak-anak.

Dengan harga tiket yang ramah di kantong, Barusen Hills adalah destinasi yang pas untuk mengisi akhir pekan bersama keluarga sekaligus mempercantik konten sosial media.

Lokasi: Desa Gambung, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 08.00 – 18.00 WIB

Tiket Masuk: Rp20.000 per orang

5. Dago Bakery Punclut Kafe Estetik ala Kastil Eropa

Meski dikenal sebagai restoran, Dago Bakery di kawasan Punclut tetap menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Bandung, terutama untuk para pemburu spot foto bergaya Eropa klasik.

Desain bangunannya yang menyerupai kastil abad pertengahan, lengkap dengan menara dan jendela besar, menciptakan suasana unik yang jarang ditemukan di tempat lain. Kombinasi antara arsitektur ikonik dan panorama alam Bandung yang bisa dilihat dari ketinggian membuat tempat ini selalu ramai pengunjung, terutama saat akhir pekan.

Selain tempat nongkrong, Dago Bakery juga kerap dijadikan lokasi prewedding hingga syuting konten kreatif.

Lokasi: Jalan Pagermaneuh No.57, Punclut, Ciumbuleuit, Bandung

Harga Menu: Mulai dari Rp20.000

Tiket Masuk: Gratis, cukup memesan makanan/minuman

Bandung tak pernah kehabisan daya tarik. Di tahun 2025, kota ini semakin kaya akan destinasi yang cocok untuk healing sekaligus menciptakan konten yang menarik. Dari alam pegunungan yang asri, wahana ekstrim, hingga spot kuliner dengan arsitektur menawan. Semuanya siap jadi latar yang sempurna untuk video TikTok atau feed Instagram kamu. Namun dimana pun kamu liburan tetap harus selalu hati hati ya jaga selalu keselamatan.

Jadi, sudah siap menjelajahi dan membuat konten viral dari tempat wisata Bandung terbaru?

Berita Terkait

Saffron: Manfaat Crocin dan Crocetin sebagai Antioksidan dari Rempah Termahal di Dunia

Saffron: Manfaat Crocin dan Crocetin sebagai Antioksidan dari Rempah Termahal di Dunia

02 Des 2024 2 menit baca
Wisata di Kabupaten Tangerang: Dari Alam hingga Hiburan

Wisata di Kabupaten Tangerang: Dari Alam hingga Hiburan

11 Jun 2025 1 menit baca
Pemkab Serang Siapkan Solusi Bagi PPPK Paruh Waktu, Ini Rencana Pengangkatannya!

Pemkab Serang Siapkan Solusi Bagi PPPK Paruh Waktu, Ini Rencana Pengangkatannya!

15 Jan 2025 2 menit baca
Bandung destinasi wisata bandung 2025 Rekomendasi wisata tempat wisatawisata bandung Wisata Wisata Alam wisata hits wisata keluarga wisata viral bandung
Share. Facebook Twitter WhatsApp Copy Link
Previous ArticleReal Madrid Tumbang oleh Arsenal pada Liga Champions
Next Article Gubernur Banten Diminta Tuntaskan Masalah Sampah dan Potensi Desa Teluk, PWN Siap Dukung
Arsinta Fadilah

Related Posts

Wisata Keluarga

Wisata di Kabupaten Tangerang: Dari Alam hingga Hiburan

By AhmadiRabu, 11 Juni 2025 05:37 WIB
Travel

PWN Eksplorasi Pulo Panjang: Soroti Dermaga Karangantu dan Kendala Akses Komunikasi

By AdminSenin, 28 April 2025 13:02 WIB
Travel

Liburan Keluarga Makin Seru! 3 Tempat Wisata Terbaru di Magelang 2025 yang Sedang Viral

By Arsinta FadilahJumat, 25 April 2025 17:40 WIB
Travel

Liburan Seru di Jogja: 3 Tempat Wisata Anak yang Ramah Balita dan Penuh Edukasi

By Arsinta FadilahSelasa, 22 April 2025 19:12 WIB
Travel

3 Destinasi Wisata Anak di Jogja Terbaru 2025, Edukatif dan Cocok untuk Liburan Keluarga

By Arsinta FadilahSenin, 21 April 2025 19:36 WIB
Travel

Kebun Bibit Wonorejo Surga Hijau Kekinian di Tengah Kota Surabaya yang Wajib Dikunjungi 2025

By Arsinta FadilahRabu, 16 April 2025 11:17 WIB
New Comments

    A Group Member of Kagemi.id

    Facebook X (Twitter) Instagram

    Kanal

    • Hak Koreksi & Hak Jawab
    • Peta Situs
    • Tentang Kami
    • Redaksi
    • Pedoman Media Siber
    • Info Iklan
    • Kontak
    • Karir
    • Disclaimer
    • Kebijakan Privasi
    • Kebijakan Editorial

    Trending

    Logo dan Tema HUT ke-80 RI Resmi Diluncurkan

    Mengapa Harga Pertalite Relatif Stabil?

    291 Warga Binaan Di Jateng Ikuti Perkemahan di Nusakambangan , Kakanwil: “Bangkit, Berubah, dan Jadi Lebih Baik”

    Subscribe to Updates

    Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.

    • Daftar Akun
    • Login
    • Kebijakan Privasi
    • Syarat Penggunaan
    • Aksesibilitas

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.